Pernahkah anda anyang-anyangan? Saya yakin hampir semua pembaca pasti pernah mengalaminya. Keluhan ini bisa menunjukkan 2 hal, yakni gejala biasa yang tidak berbahaya dan gejala infeksi saluran kemih. Jika anyang-anyangan biasa, mungkin di biarkan saja dia akan sembuh dengan sendirinya. Tetapi jika anyang-anyangan yang anda alami malah menunjukkan bahwa anda terkena infeksi saluran kemih, anda perlu mendatangi dokter untuk memeriksakan diri.
Apapun jenis anyang-anyangan yang anda derita, tentunya tetap saja itu menyiksa bukan? Nah, kali ini yang akan jadi topik pembahasan adalah mengenai cara alami untuk mengobati anyang-anyangan, sehingga jika kebetulan anda atau orang di dekat anda tengah mengalami anyang-anyangan ini, anda sudah tahu apa yang harus di perbuat untuk mengatasinya
1. Mengobati anyang-anyangan dengan cara mengikat jempol kaki
Cara yang paling mudah untuk mengatasi anyang-anyangan adalah dengan mengikat jempol kaki anda. Silahkan untuk menggunakan karet gelang atau media pengikat apapun. Jangan khawatir, cara ini sudah terkenal ampuh untuk mengatasi anyang-anyangan.
2. Mengobati anyang-anyangan dengan menggunakan sirsak
Jika kebetulan anda mengalami anyang-anyangan ini di waktu sirsak tengah berbuah, gunakanlah buah sirsak untuk mengatasinya. Caranya adalah sebagai berikut :
- Pilih buah sirsak yang masih setengah matang lalu cuci dan kupas
- Setelah dikupas, rebus buah sirsak ini dengan menggunakan air secukupnya dan ditambahkan dengan gula pasir secukupnya
- Setelah mendidih, biarkan air rebusan sirsak tersebut supaya dingin
- Setelah dingin, saring air rebusan tadi lalu minum
3. Mengobati anyang-anyangan dengan menggunakan balsem
Bagaimana balsem bisa mengobati anyang-anyangan? Bisa, yakni dengan cara mengoleskannya ke pusar sehingga pusar akan terasa panas nantinya.
4. Mengobati anyang-anyangan dengan menggunakan jeruk nipis
Jeruk yang sangat asam ini juga bisa membantu anda mengatasi anyang-anyangan. Caranya adalah sebagai berikut :
- Siapkan jeruk nipis secukupnya
- Peras jeruk nipis tersebut
- Air perasan jeruk nipis ini tambahkan dengan air hangat
- Jika anda tidak menyukai rasa asam jeruk nipis, anda bisa menambahkan gula pasir secukupnya
- Minum air perasan jeruk nipis ini setiap anda merasakan gejala anyang-anyangan
5. Mengobati anyang-anyangan dengan menggunakan daun kumis kucing
Tumbuhan yang memiliki bunga seperti kumisnya kucing inipun bisa anda gunakan untuk mengatasi anyang-anyangan. Bagian yang digunakan adalah daunnya dengan cara berikut ini :
- Siapkan beberapa helai daun kumis kucing lalu bersihkan
- Setelah dibersihkan, jemur daun kumis kucing tersebut hingga kering
- Jika daun kumis kucing telah kering, seduhlah daun kumis kucing tersebut seperti saat anda tengah menyeduh teh
- Jika anda tidak tahan dengan rasa pahitnya, anda dapat menambahkan gula jawa ke dalamnya
- Minum ramuan ini secara rutin pagi dan sore hari hingga anyang-anyangan yang anda rasakan sembuh
- Jika anda menggunakan cara ini, harap diperhatikan jika anda ingin menambahkan pemanis. Sebaiknya anda hanya menggunakan gula jawa saja supaya khasiat dari daun kumis kucing ini tidak hilang
6. Mengobati anyang-anyangan dengan air hangat campur garam
Masih ada cara keenam bagi anda untuk mengatasi anyang-anyangan, yakni dengan menggunakan garam yang dilarutkan dalam air hangat. Air inilah yang nantinya harus anda minum.
Oke, itulah 6 cara yang bisa anda ikuti untuk mengatasi anyang-anyangan. Semoga isi bahasan dari artikel di atas dapat membantu dan bermanfaat buat anda.